Calon Bupati Blora, Abu Nafi, Tegaskan Komitmen Anti Korupsi

BLORA, Kabarpersatuan.com – Dalam sebuah acara silaturahmi yang digelar di Kabupaten Blora, calon Bupati Blora, Abu Nafi, menyampaikan visi dan komitmennya untuk kepemimpinan yang bersih dan anti korupsi.

Ia dengan tegas menyatakan bahwa jika terpilih sebagai Bupati, ia akan berkomitmen penuh untuk menjaga integritas dalam pemerintahannya.

“Saya berharap dan berjanji kalau memimpin saya akan bersih dan anti korupsi,” ujar Abu Nafi.

Lebih jauh, ia juga menegaskan siap untuk mundur dari jabatannya jika ditemukan indikasi korupsi selama kepemimpinannya.

Dalam kesempatan yang sama, Abu Nafi juga mengungkapkan tekadnya untuk membesarkan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) di Kabupaten Blora. Ia berkomitmen untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Blora melalui pemerintahan yang bersih dan transparan.

“Insyaallah ke depannya saya akan membesarkan PPP di Kabupaten Blora dan mensejahterakan rakyat, karena ketika yang atasnya sudah bersih maka yang bawahnya sudah pasti bersih,” tambahnya dengan penuh keyakinan.

Pernyataan Abu Nafi ini disambut baik oleh para pendukung yang hadir.

Mereka berharap kepemimpinannya dapat membawa perubahan positif bagi Blora, terutama dalam hal peningkatan kesejahteraan dan pemberantasan korupsi.

Acara ini juga menjadi ajang konsolidasi bagi para kader PPP di Blora, yang semakin optimis dengan peluang kemenangan partai dalam pilkada mendatang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *